Keren dan Mewah!! Review Hotel Lombok Raya Harga Affortable

Keren dan Mewah!! Review Hotel Lombok Raya Harga Affortable 
Keren dan Mewah!! Review Hotel Lombok Raya Harga Affortable

Mendapatkan kesempatan menginap di hotel bintang empat, tepatnya di Hotel Lombok Raya. Saya berkesempatan menginap di salah satu hotel terbaik di pusat Kota Mataram bertepatan dengan acara Wisuda Sekolah Tinggi Ekonomi Islam (STEI) Hamzar Lombok Timur pada bulan Januari 2020.

Pulau Lombok kini menjelma menjadi salah satu primadona wisata Indonesia. Berbagai tempat wisata dengan pemandangan yang spektakuler dan suasana yang asri membuat Lombok banyak dikunjungi. Untuk masalah akomodasi pun wisatawan tidak perlu khawatir.

Berbagai review hotel dapat membantu menemukan tempat penginapan yang nyaman dengan suasana dan pemandangan khas Lombok. Bagi Sobat yang akan menjelajah Lombok dalam beberapa hari, bisa menggunakan Hotel Lombok Raya untuk tempat beristirahat dan mempersiapkan perjalanan selanjutnya.

Hotel yang terletak di pusat Kota Mataram, ibu kota Nusa Tenggara Barat ini salah satu yang terlaris. Jika Sobat ingin menginap di hotel yang bernuansa Resort ini, cukup menempuh perjalanan dari Bandara  Internasional Zainuddin Abdul Madjid kurang lebih 45 menit dan kurang dari 20 menit menuju pantai Senggigi untuk berlibur.

Lokasi yang strategis dan letaknya di pusat kota, sangat nyaman bagi Sobat untuk berbelanja, yaitu Mataram Mall. Dekat juga dengan tempat budaya yang menarik, pusat tenun dan pura Bali. Hotel bintang empat dengan memadukan unsur alam sangat indah dan asri. Taman yang luas menyempurnakan 264 kamar dilengkapi dengan balkon private.

Harga dan Fasilitas Hotel Lombok Raya

Dengan budget 500 ribu, Sobat sudah dapat menikmati kamar dan suasana sangat nyaman. Hotel ini sering jadi tempat istirahat bagi wisatawan luar negeri dan bahkan sering penuh kalau telat booking. Memiliki kamar cukup luas dengan segala fasilitasnya. Mulai dari TV LCD, AC, Telepon, air mineral, kopi, teh, gula saset beserta pemanas air.

Selain itu, ada juga lemari lengkap untuk pakaian, alas kaki, gantungan baju, hingga berangkas untuk menyimpan uang. Untuk urusan kamar mandi, lengkap dengan shower air hangat-dingin, pasta gigi, sabun, sampo, sisir hingga handuk. Ada balkon belakang kamar, Sobat bisa duduk santai menikmati pemandangan asri sambil minum teh maupun kopi kesukaan.

Tidak kalah penting dari semua fasilitas kamar hotel, yang Saya kagum adalah disiapkannya semua perlengkapan shalat, mulai dari sarung dan sajadah bagi tamu Muslim serta juga al-Qur’an. Bahkan, di dalam kamar sudah diberikan petunjuk untuk arah shalat (kiblat).

Tipe Kamar Hotel Lombok Raya

Setiap kamar dengan bernomor genap di hotel ini, menyediakan balkon dan area tempat duduk. Pintu dari hotel ini sudah terkoneksi dengan sistem elektronik. Membukanya sudah tidak menggunakan kunci, melainkan kartu. Dengan semua kelengkapan fasilitas dari hotel ini, terdapat 264 kamar dengan rincian per masing-masing tipe, diantaranya adalah :

  • Executive Room, ada 2 kamar
  • Junior Suite Room, ada 3 kamar
  • Presidential Suite Room, ada 1 kamar
  • Royal Suite Room, ada 2 kamar
  • Super Deluxe Family (Triple Room), ada 71 kamar
  • Super Deluxe Room, ada 98 kamar
  • Superior Room, ada 87 kamar

Dengan berbagai macam tipe kamar dan semua fasilitas yang disediakan, hotel ini memiliki hall (venue) sangat besar, bersih dan indah. Hal inilah yang membuat hotel ini menjadi tempat pertemuan-pertemuan penting dan besar.

Tentu, hall yang ada di hotel ini sudah di lengkapi dengan AC (Air Conditioning), Sound SystemMicrofon Nircable, LED Tron, Mikrofon ConferenceOverhead Projector, Layar Projector, Podium dan White Board serta perlengkapan lainnya.

Nikmati waktu selama menginap di Hotel Lombok Raya dengan fasilitas kolam renang maupun spa, rasakan masakan kontimental khas Indonesia dan Lombok serta kuliner lokal spesial di restoran hotel ini. Sobat tidak perlu khawatir untuk akses dan fasilitas di hotel ini, semuanya sangat nyaman dan aman.

Post a Comment

0 Comments